Sabtu, 17 Maret 2012

Law of Atrraction

Ada yang mengungkapkan bahwa ketika murid sudah siap, guru muncul. Bila anda sedang membaca buku ini jelas anda sudah siap mengambil langkah selanjutnya dalam proses evaluasi pribadi. Anda sudah siap dengan untuk sengaja mulai menciptakan dan menerima lebih banyak dari apa yang sungguh-sungguh anda inginkan dalam hidup anda. Dengan sadar dan sengaja bekerja dengan Hukum Tarrik-Menarik, anda dapat menciptakan apa yang anda inginkan dengan lebih sedikit upaya dan lebih banyak kegembiraan.
Meskipun sekarang ini banyak orang yang menyebut Hukum Tarik-Menarik sebagai rahasia, sebenarnya hukum ini bukanlah konsep atau penemuan baru. Akhirnya kita mengetahui bahwa kita semua berperan aktif dalam penciptaan kehidupan kita, dan kita semua bertanggung jawab atas keadaan dunia dimana kita hidup. Kita mulai menyadari bahwa jika kita menginginkan terjadinya perubahan ditingkat eksternal, kita juga harus bersedia melakukan perubahan ditingkat internal. Saat ini sedang terjadi pergeseran, perubahan di dalam kesadaran kita. Perubahan ini sudah muncul dan kita dapat merasakannya dikedalaman jiwa. Tampaknya ada kerinduan bersama diantara kita semua, untuk kembali keruang dan waktu yang lebih sederhana, lebih gembira dan ditingkat internal tertentu, kita tahu bahwa hidup itu lebih besar dari pada yang selama ini kita alami.kita tahu kehidupan yang lebih utuh adalah sesuatu yang mungkin dicapai  dan kita sudah siap untuk kehidupan seperti itu. Kita telah mencapai suatu titik dimana kita nyaris menyelesaikan evolusi spiritual kita, dan kita mendambakan pemahaman akan keterhubungan kita terhadap satu sama lain, akan maksud hidup, dan akan diri kita sendiri. Sebagai manusia kita sedang memandang kedalam, mempertanyakan priorotas kita, kehadiran kita, dan mencari makna yang lebih dalam hidup.
Saya berharap melalui wacana ini dan melalui pengertian yang lebih tentang kerja Hukum Tarik-Menarik dalam hidup anda, anda juga akan mendapat pemahaman yang lebih besar tentang diri anda sendiri- siapa anda sesungguhnya dan mengapa anda ada disini. Penuntun sederhana ini adalah kunci anda. Kunci ini dapat membuka gerbang kemasa depan yang anda inginkan dan menuntun anda kejalan kegembiraan, kemakmuran, dan kelimpahan yang lebih besar. Ketika anda membaca , saya ingin anda terinspirasi  oleh kesadaran bahwa anda dapat menciptakan kehidupan yang anda inginkan, dan anda akan diberdayakan oleh alat-alat, strategi-strategi, dankonsep-konseo dasar yang terkandung didalamnya.
Saat ini juga anda dapat memulai menjalani kehidupan yang sungguh-sungguh disadari, kehidupan yang dipenuhi tujuan dan makna. Mulai hari ini, anda dapat berhubung kembalidengan kebenaran dan kebijaksanaan didalam diri anda. anda dapat belajar mempercayai naluri anda, meningkatkan kesadaran, dan menghormati emosi anda. Dengan mempercayai daya yang lebih tinggi daripada diri anda sendiri, anda dapat belajar melepaskan dan memulai berdiam dimana terdapat iman, syukur, dan kegembiraan yang sesungguhnya. Ketika anda membuat perubahan-perubahan ini.
Ingatlah, tanpa kecuali, anda terhubung dengan setiap orang dan segala sesuatu. Termasuk Tuhan. Sudah sadari anda seperti itu. Disetiap saat,semesta merespon setiap pikiran, perasaan, dan tindakan. Semesta tidak mempunyai pilihan ; seperti itulah cara kerjanya segala sesuatu. Semesta bertindak sebagai cermin, memantulkan kembali setiap energi yang anda pancarkan kepadanya, pikiran dan energi yang anda kirim kepada semesta akan selalu tertarik kembali kepada anda.
Dengan mengetahui ini , jika anda menginginkan kebahagiaan dan kehidupan yang lebih utuh, anda harus mulai hidup selaras dengan irama alami semesta,dan selaras dengan Hukum Tarik-Menarik. Anda harus memilih untuk hidup penuh syukur, penuh damai dan berkesadaran lebih tinggi. Anda harus belajar mengikuti kebahagiaan anda, melakukan apa yang anda sukaidan meluangkan waktu untuk menemukan kegembiraan didalam hidup anda, adalah hak lahir anda untuk menjadi bahagia, dan kewajiban anda untuk mengungkapkan diri melalui bakat dan karunia alami anda dengan cara yang menyenangkan. Dengan melakukannya, anda juga memberi sumbangan yang esensial kepada dunia di mana kita hidup.
Bayangkan sebuah dunia dimana kita semua hidup dengan cara seperti ini, sebuah dunia diman kita semua mengambil tanggung jawab penuh atas pikiran, tindakan, dan hasil yang diakibatkannya, dan menjadi orang-orang yang lebih mencintai, memberi, berbelaskasih dan menghargai. Melalui Hukum Tarik Menarik akibat dari semua ini adalah keadaan yang semakin gembira dan berkelimpahan. Ketika kita menjadi orang-orang yang lebih bahagia, lebih bersyukur, kita menciptakan getaran yang selaras dengan semua kebaikan yang bisa ditawarkan oleh semesta, dan kita mulai menggerakkan energi dari seluruh bumi. Anda dpat mengubah cara pikir anda, anda dapatmengubah kehidupan anda dan anda dapat mengubah dunia, mulailah menghidupi kehidupan yang seharusnya dihidupi oleh anda, anda ada disini karena suatu bab dan dunia membutuhkan apa yang bisa di tawarkan oleh anda.

Bayangkan masa depan yang anda hasratkan.
Ciptakan kehidupan impian anda.
Lihatlah, rasakan, percayai.

Mempercayai saya yang menggerakkan semesta adalah iman.
Iman itu tidak buta, iman itu berpenglihatan kedepan.
Iman adalah percaya bahwa semesta berpihak kepada kita, dan semesta mengetahui apa yang sedang dilakukannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar